PENGUATAN OPERATOR DESA DALAM MENGOPTIMALKAN S.I.D

Kamis (15-03-18). Bupati brebes melalui Dinpermades melakukan kegiatan pembentukan forum data desa dan penguatan aparatur desa dalam mengoptimalkan Sistem Informasi Desa (SID) di hotel anggraeni BUMIAYU

kegiatan ini di ikuti oleh 12 Operator Desa yang menjadi percontohan di Kabupaten Brebes kegiatan ini juda di hadiri oleh perwakilan dari Kec. Paguyangan, BAPPERLITBANGDA Kab. Brebes. Kegiatan ini merupakan sinergi Kabupaten Brebes dengan KOMPAK (Kolaborasi Masyarakat dan Pelayanan untuk Kesejahteraan).

Adapun 12 Desa yang mengikuti kegiatan ini diantaranya :

  1. Paguyangan Kec. Paguyangan
  2. Luwungragi Kec. Bulakamba
  3. Kersana        Kec. Kersana
  4. Cikandang    Kec. Kersana
  5. Kedungneng Kec. Losari
  6. Luwunggede Kec. Tanjung
  7. Laren             Kec. Bumiayu
  8. Kertasiduyasa Kec. Jati barang
  9. Cigedog         Kec. Kersana
  10. Cipetung        Kec. Paguyangan
  11. Wanatirta       Kec. Paguyangan
  12. Kedungoleng Kec. Paguyangan

Kegiatan ini dimulai pukul 10.00 WIB dibuka oleh Kepada DINPERMADES. dalam sambutannya Rofiq Qoidul Adzam selaku Kepala Dinpermades menyatakan ” Pentingnya SID untuk penguatan data desa”.

Dilanjutkan dengan penguatan operator desa di dampingi oleh tim PUSPINDES menjelaskan optimalisasi Sistem Informasi Desa yang terintegrasi dengan SIPBM.

Perlu di ketahui SIPBM ini merupakan program ungulan Kab. Brebes dimana sesuai dengan Visi dan Misi Bupati, denagn diintegrasikan melalui SID diharapkan dapat meningkatkan IPM (Indeks Pembangunan Masyarakat) di Kabupaten Brebes juga terwujudnya validasi Data Penduduk.

dilanjutkan dengan kegiatan jurnalis warga bertujuan untuk memberitakan kegiatan penguatan operator dalam mengoptimalkan Sistem Informasi Desa (SID).

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*